Artikel & Berita

Berita Desa

Pelatihan Penataan Ruang dan Pemetaan Partisipatif Berbasis GIS di Desa Terusan Makmur

Terusan Makmur, 12 September 2024 – Dalam rangka meningkatkan kapasitas masyarakat dalam mengelola tata ruang desa, Desa Terusan Makmur menggelar pelatihan penataan ruang dan pemetaan partisipatif berbasis Geographic Information System (GIS). Kegiatan ini melibatkan tiga desa di Kecamatan Bataguh, yaitu Desa Terusan Makmur, Terusan Karya, dan Terusan Mulya.

Pelatihan ini secara resmi dibuka oleh Penjabat Kepala Desa Terusan Makmur, Bapak I Wayan Bawa, S.Pd.SD. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan teknologi informasi geografis untuk pengelolaan ruang desa yang lebih baik. “Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan masyarakat mampu memetakan dan merencanakan wilayahnya secara mandiri serta partisipatif, sehingga pembangunan desa dapat lebih terarah dan berkelanjutan,” ujar Bapak Wayan.

Narasumber yang kompeten berasal dari Yayasan Petak Danum yang tergabung dalam satu simpul 

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari masing-masing desa, termasuk perangkat desa, tokoh masyarakat, dan Mantir adat desa serta pemuda desa. Materi pelatihan meliputi dasar-dasar sistem informasi geografis (GIS), teknik pemetaan partisipatif, serta penerapan pemetaan dalam perencanaan tata ruang desa.

Salah satu peserta dari Desa Terusan Karya menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat memperkuat kerja sama antar desa dalam pengelolaan tata ruang. “Kami berharap pelatihan ini tidak hanya meningkatkan pengetahuan kami, tetapi juga mempererat sinergi antar desa dalam membangun wilayah yang lebih tertata dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan ketiga desa dapat memanfaatkan teknologi GIS untuk mendukung perencanaan dan pengembangan desa yang lebih baik serta menjawab tantangan pembangunan di masa mendatang. Pelatihan ini direncanakan berlangsung selama tiga hari kedepan dengan sesi praktik langsung di lapangan.

Beri Komentar

Komentar Facebook

layananmandiri

Hubungi Aparatur Desa
Untuk mendapatkan PIN

Statistik Penduduk

Desa Terusan Makmur

858 LAKI-LAKI

851 PEREMPUAN

Total

1709

Orang/Jiwa

Pendidikan

Wilayah

Agama

Usia/Umur

Pemilih

Perkawinan

Pekerjaan

Video
Arsip Artikel
Agenda
Sinergi Program
Komentar
Media Sosial
Statistik Pengunjung

---
---

MEDIA SOSIAL
Desa Terusan Makmur, Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas - Kalimantan Tengah

Hari ini:9
Kemarin:76
Total:37.994
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:3.239.3.196
Browser:Tidak ditemukan
Peta Lokasi Kantor
Peta Wilayah Desa

Transparansi APBD Desa

APBDes 2024 Pelaksanaan

APBDes 2024 Pendapatan

APBDes 2024 Pembelanjaan